Loader Icon
live aman bg

Apa itu Employer Branding? Ini Pengertian hingga Contohnya!

Apa itu Employer Branding? Ini Pengertian hingga Contohnya!
  • 21 Mar 2023
  • Redaksi Liveaman
  • 3 Mins

Employer branding adalah salah satu cara guna mempromosikan citra perusahaan sebagai tempat yang menarik untuk bekerja.

Perusahaan dengan citra yang kuat dan baik tentu akan meningkatkan ketertarikan talent untuk bergabung serta berkontribusi di dalamnya.

Strategi employer branding sendiri bisa menjadi upaya menciptakan lingkungan kerja yang positif dan inklusif.

Jika kamu tertarik untuk menerapkan employer branding guna meningkatkan citra perusahaan, yuk simak pengertian, strategi, dan contohnya di bawah ini!

Apa itu Employer Branding?

Pengertian employer branding adalah cara yang dilakukan perusahaan dengan tujuan untuk membangun citra dan reputasi positif kepada para pencari kerja.

Untuk melakukan employer branding, perusahaan dapat menerapkan berbagai cara, seperti melalui media sosial, ajang penghargaan, dan lain sebagainya.

Mengapa Employer Branding Penting Bagi Perusahaan?

Employer branding adalah hal penting untuk dilakukan, terutama bagi perusahaan yang masih baru.

Berikut beberapa alasan mengapa employer branding penting bagi perusahaan.

1. Menarik Perhatian Job Seeker

Employer branding adalah cara yang tentunya akan membuat citra perusahaan sebaik mungkin di mata publik. 

Mereka akan berusaha untuk memperlihatkan bahwa perusahaan tersebut adalah tempat kerja dengan lingkungan yang sehat dan nyaman.

Oleh karena itu, perusahaan dengan employer branding yang kuat akan menarik perhatian dan minat para pencari kerja untuk mendaftar.

Alhasil, perusahaan pun dapat mendapatkan kandidat terbaik karena banyaknya pelamar yang mendaftar.

2. Meminimalisasi Biaya Operasional Untuk Rekrutmen

Salah satu manfaat employer branding adalah menghemat biaya operasional untuk proses rekrutmen.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, perusahaan dengan employer branding menarik akan membuat banyak job seeker tertarik mendaftar.

Selain itu, salah satu employer branding strategy yang kerap dilakukan adalah dengan mengajak seluruh karyawan untuk mempromosikan perusahaan tersebut. Hal ini dinamakan rekrutmen referal.

Alhasil, perusahaan pun dapat menghemat biaya dan waktu yang diperlukan untuk proses rekrutmen.

3. Meningkatkan Kinerja Karyawan

Biasanya, perusahaan yang memiliki strategi bagus dalam membangun employer branding artinya memiliki lingkungan kerja sehat dan positif.

Lingkungan kerja yang tidak toxic tersebut akan membuat karyawan nyaman dan puas untuk bekerja. Sebagai akibatnya, kinerja karyawan pun akan meningkat.

Baca juga: Ini 7 Ciri Lingkungan Kerja Toxic Dan Tips Menghadapinya

Tips Melakukan Employer Branding

Employer branding adalah usaha yang harus direncanakan dengan matang.

Agar tidak salah strategi, ada beberapa langkah membangun employer branding yang tepat bagi perusahaan.

Simak penjelasannya berikut ini.

1. Pahami Nilai Perusahaan

Langkah pertama yang cukup vital dalam membangun employer branding adalah memahami visi, misi, nilai, dan budaya perusahaan.

Hal ini karena keempat aspek tersebut merupakan hal yang harus ditonjolkan dalam membangun employer branding.

Cobalah memilah nilai perusahaan mana yang dapat dijadikan daya tarik kuat untuk menarik audiens.

2. Tonjolkan Nilai Perusahaan

Apabila sudah memahami nilai perusahaan dan memilah aspek mana yang bisa dijadikan bahan promosi employer branding, buatlah strategi untuk memasarkannya.

Salah satu strategi yang dapat dilakukan adalah dengan menjadikan nilai perusahaan sebagai EVP (Employee Value Proposition).

EVP merujuk pada nilai perusahaan yang ditawarkan kepada karyawan sebagai bayaran atas komitmen mereka.

Oleh karena itu, buatlah calon pekerja tertarik dengan nilai perusahaan tersebut hingga mereka merasa hal itu dapat menjadi pengganti atas komitmen yang diberikan.

3. Tingkatkan Brand Awareness Perusahaan

Langkah selanjutnya dalam membangun employer branding adalah dengan meningkatkan brand awareness atau kesadaran audiens akan perusahaan.

Untuk meningkatkan brand awareness, perusahaan dapat memanfaatkan media sosial dan career website.

Seperti yang kita tahu, penggunaan internet sebagai media promosi dapat sangat efektif karena mampu menjangkau banyak orang.

Jika dilakukan dengan strategi pemasaran yang tepat, brand awareness pun dapat terbentuk dalam benak konsumen dan memungkinkan pencari kerja untuk mendaftar ke tempat tersebut. 

Baca juga: Inilah Kelebihan dan Kekurangan Insurtech yang Kian Diminati 

Contoh Employer Branding

Perusahaan besar umumnya tak lepas dari strategi yang bagus dalam membangun employer branding

Oleh karena itu, intip beberapa employer branding strategy yang dilakukan perusahaan besar untuk menarik pencari kerja berikut ini.

1. Starbucks

Biasanya, perusahaan membuat akun media sosial yang menampilkan keseharian pekerjanya sebagai salah satu strategi employer branding. Nah, hal inilah yang dilakukan Starbucks.

Melalui akun twitter @starbucksjobs, Starbucks mempromosikan employer branding dan berinteraksi dengan para job-seeker.

Mereka menggunakan akun tersebut untuk berbagi misi perusahaan, memberikan ucapan selamat kepada kelulusan karyawan, membagikan cerita personal yang dialami pekerja, dan lain sebagainya.

2. Netflix

Strategi employer branding Netflix adalah dengan membuat halaman web khusus yang diberi nama “Netflix Jobs.” 

Melalui laman tersebut, mereka membagikan cerita mengenai value serta culture yang dimiliki perusahaan secara apa adanya namun juga menarik dalam bentuk tulisan dan video.

Demikian informasi seputar employer branding mulai dari pengertian hingga contohnya. 

Dapat disimpulkan bahwa employer branding adalah salah satu upaya penting dalam membangun citra perusahaan guna mempertahankan karyawan serta menarik perhatian job seeker.

Selain menerapkan beberapa poin yang telah dijelaskan, kamu juga bisa membangun citra perusahaan dengan memberikan tunjangan karyawan yang setara ataupun lebih baik dari perusahaan lainnya.

Aman merupakan platform yang bisa membantu perusahaanmu dalam memberikan karyawan program kesehatan terpadu.

Tidak terbatas pada asuransi, di Aman kamu juga bisa mendapatkan program kesehatan lain seperti medical check-up, konsultasi online bersama dokter, dan pemberian vitamin ataupun suplemen.

Tertarik untuk bergabung menjadi AmanZens? Yuk, hubungi Official WhatsApp Aman atau kunjungi laman Bantuan dalam website kami.

Tunggu apa lagi? Mari mulai ciptakan lingkungan kerja yang sehat bersama Aman!

Baca juga: 8 Cara Meningkatkan Fokus Kerja dan Menjadi Lebih Produktif

×  
Hubungi Kami
Nama*
Nomor Telepon*
Email Kerja* (Mohon jangan pakai email umum/pribadi seperti gmail, yahoo, hotmail, dll)
Nama Perusahaan*
Email konfirmasi telah dikirimkan. Silakan menunggu kabar kami dalam 24 jam.
Verifikasi
Kami telah mengirim OTP ke email kamu. Silahkan diverifikasi.
Ubah Email Kerja
Mohon masukkan kode verifikasi (OTP) disini*
Belum terima kode verifikasi?120
Kami telah mengirim OTP ke email kamu. Silahkan diverifikasi.
Harap masukkan OTP yang benar